Dikabarkan Hilang Nelayan Desa Luhu Seram Bagian Barat Akhirnya Ditemukan Selamat di Perairan Buru

Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Alfin Risanto

AMBON, TRIBUNAMBON.COM â€" Sempat hanyut selama dua hari, nelayan asal Dusun Batulubang, Desa Luhu, Kecamatan Huamual Belakang, Kabupaten Seram Bagian Barat, akhirnya ditemukan selamat di Perairan Pulau Buru.

Nelayan bernama Silami Waliulu itu, hilang saat sedang mencari ikan, Selasa (28/9/2021) lalu.

Kepala Basarnas Ambon Mustari mengatakan, setelah mendapat informasi, pihaknya bersama warga langsung berpencar mencari Silami.

Baca juga: Terungkap Alasan Kaburnya Sitti Fokaubun; Tak Mau Dijodohkan dengan Polisi dan Tentara

Baca juga: Kasus Aktif Covid-19 di Maluku Tengah Tersisa 16 Orang

Akhirnya pada Kamis ( 30/9/2021) dini hari,Silami ditemukan selamat oleh masyarakat Pulau Buru.

"Iya. Saya baru hubungi petugas Sar yang sedang beroperasi di Pulau Buru, anggota saya bilang sudah ditemukan," kata Mustari kepada TribunAmbon.com, Kamis (30/9/2021) sore.

Dijelaskan, alasan Silami hilang kontak dan tidak memberitahukan posisinya lagi, lantaran susah mendapatkan sinyal.

"Intinya sudah ditemukan dengan selamat dan keluarga juga sudah mengucapkan terima kasih ke Basarnas atas membantu pencarian," ujarnya.

Seperti diberitakan, Salami ternyata sempat mengabarkan posisinya di sekitar Pulau Ubun di Kabupaten Buru.

Dengann adanya informasi tersebut, Basarnas Ambon serta masyarakat Pulau Buru langsung melakukan pencarian terhadap Salami. (*)

Related Posts

0 Response to "Dikabarkan Hilang Nelayan Desa Luhu Seram Bagian Barat Akhirnya Ditemukan Selamat di Perairan Buru"

Post a Comment