Timnas Italia Panggil 2 Pemain Jelang Hadapi Swiss dan Irlandia Utara

Selasa, 9 November 2021 - 05:56 WIB

VIVA â€" Kabar terbaru datang dari Timnas Italia jelang lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022. Roberto Mancini memanggil dua nama, Danilo Cataldi gelandang Lazio dan Matteo Pessina dari Atalanta.

Dalam pertandingan Grup C berikutnya, Italia akan berhadapan dengan Swis di Roma, 13 November mendatang. Kemudian pada 16 November, mereka akan bertamu melawan Irlandia Utara di Belfast.

Football Italia melaporkan, pemanggilan dua pemain itu merupakan pengganti Nicolo Zaniolo dan Lorenzo Pellegrini. Mereka tidak akan tersedia untuk melanjutkan perjuangan Italia.

Pemain Lazio, Danilo Cataldi Photo :
  • lazionews.eu
  • Pemain Lazio, Danilo Cataldi

    Kedua gelandang AS Roma itu telah dimasukkan dalam skuad Azzurri untuk dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia terakhir melawan Swiss dan Irlandia Utara. Namun Pellegrini mengalami masalah pada lututnya, sedangkan Zaniolo mengalami masalah pada betis kirinya.

    “Saya pikir Pellegrini dan Zaniolo akan pulang hari ini, kami akan mengevaluasi Nicolò Barella, tetapi sepertinya tidak ada yang serius," ujar Mancini dikutip dari Football Italia, Selasa 9 November 2021. 

    "Kami akan mengganti mereka dengan dua gelandang, kami memutuskan siapa yang akan menggantikan,” tambahnya.
     

    Related Posts

    0 Response to "Timnas Italia Panggil 2 Pemain Jelang Hadapi Swiss dan Irlandia Utara"

    Post a Comment